Bahan Kain Japan Drill

bahan kain nagata drill

Bahan Japan drill, Apa itu?

Hallo Guys. Pasti sobat semua sudah sering mendengar bahan kain Drill. Drill memiliki beberapa varian diantaranya: Nagata Drill, American Drill, Hisofy, Taipan Drill, Valextra Dan lain-lain. Sekarang kita akan bahas kain japan drill, Kain drill merupakan kain yang di pintal dengan tekstur miring atau diagonal dan meiliki jalinan benang yang sangat kuat. 

Kain drill biasanya terbuat dari campuran katun dan polyster. Permukaan kain antara bagian depan dan belakang berbeda, tenunannya lebih rapat dan kuat. Anda bisa membedakan bagian depan dan belakang dengan melihat serat kainnya. Perlu melihat secara jeli untuk membedakan bagian dengan dan belakang agar tidak salah. 

Kain drill ini lebih lembut dan tahan kusut. Lembuat karena campuran katun yang dominan, dan tahan kusut karena ada campuran palstik/ polyester. Kandungan polyester membuat kain agak kaku, tidak terlalu jatuh. Tetapi perlu diingat bahwa kandungan polyester atau plastik tidak dominan, sehingga masih terasa lentur dan lemas. Dalam penggunaan yang cukup lama, kain akan terasa semakin lentur dan lemas. 

bahan kain nagata drill



Japan Drill bisa digunakan untuk Membuat apa?

Kain Japan Drill merupakan salah satu jenis yang terkenal dari berbagai kain Drill. Kenapa terkenal? karena kain ini banyak disukai dan sering digunakan untuk bahan kemeja, seragam maupun jaket. Seragam yang dibuat umumnya adalah seragam lapangan karena Japan drill memiliki karakteristik lebih kuat dan tebal dibandingkan jenis kain lainnya. 

Japan drill dapat digunakan untuk membuat beberapa jenis pakaian atau merchandise sebagai berikut:
  • Kemeja
  • Baju PDL (Pakaian Dinas Lapangan)
  • Baju Korsa (kemeja organisasi)
  • Baju PDH (Pakaian Dinas Harian)\
  • Rompi
  • Jaket Formal
  • Jaket outdoor
  • Topi
  • Jas almamater
  • Totebag
  • Tas
  • Pouch 
  • Celana 
  • Jas lab 
  • Baju operasi 
  • Baju toga
  • dll 

bahan kain nagata drill


Kenapa Menggunakan bahan Japan Drill?

Japan Drill memiliki komposisi yang didominasi oleh katun ketimbang polyester. Hal inilah yang membuat japan drill nyaman untuk digunakan. Merek dari jenis japan drill beragam. Contohnya yang paling populer digunakan konveksi kami adalah Nagata Drill

Beberapa kain drill jepang merek lain dapat menjadi alternatif ketika tidak menemukan nagata drill. Sebut saja namura drill, japan drill, japan drill deluxe, verlando japan drill, sukasuka japan drill, istex japan drill, sumtex japan drill, kantata drill atau merek lainnya. Walaupun sama-sama memiliki nama japan drill, tetapi kadang pabriknya berbeda. Sehingga nama kainnya diberi identitas tambahan, sumtex japan drill dan istex japan drill contohnya.



Umumnya mahasiswa yang menggunakan bahan ini untuk seragam, kemeja, PDL, Korsa dan lainnya. Selain itu, kain drill dapat digunakan untuk keperluan lain seperti untuk membuat terpal, tenada, awning, dan kanopi. Japan drill banyak digandrungi berbagai kalangan, mungkin disebabkan beberapa hal berikut:

1. Japan drill merupakan pilihan menengah dari segi budget. Jika anda menginginkan harga drill yang murah, anda bisa membeli american drill atau drill lokal. Jika anda menginginkan drill yang mahal, anda bisa memilih hisofy atau taipan tropical drill. Tetapi jika bingung memilih yang mana, pilih saja yang tengah tengah, yaitu japan drill. 
2. Kelebihan japan drill menurut pengalaman kami adalah stoknya selalu ada di pasaran dan mudah didapatkan. 
3. Selain itu warnanya konsisten, dan sangat jarang sekali ada keluhan warna luntur. 



----------******----------

Apa itu ARTO KONVEKSI

Sudah pernah dengan Arto Konveksi sebelumnya? Jika belu, Arto Konveksi berlokasi di Jogja yang melayani jasa pembuatan baju custom. Banyak sekali model baju yang bisa dibuat disini seperti t-shirt, polo shirt, jaket, rompi, kemeja, topi, baju pdl, varsity, baju pdh, parka, bomber, dll. Kami juga membuka layanan jasa bordir komputer seperti emblem, patch, logo bordir, badge, dll. 

Info lebih detail bisa kepoin sosial media kami atau chat langsung ke cs kami. Fast respon cs kami di jam kerja senin-sabtu pukul 08.00 sampai dengan 16.00 WIB. Bisa dateng langsung ke kantor kami di Jogja untuk melihat sampel atau bahan kain. Dapetkan promo menarik yang pastinya terbatas setiap bulannya. 

CP       : 08563330071
email   : artokonveksi@gmail.com
twitter  : @artokonveksi
fb         : artokonveksi@yahoo.com 

Postingan populer dari blog ini

Kemeja Net TV

Hiasan Kelas Sekolah Dasar dengan Beraneka Ragam Bentuk

Galeri Produk Kaos dan Polo